PENGEMBANGAN VIDEO ANIMASI SEBAGAI PENCEGAHAN ANEMIA PADA IBU HAMIL DI KABUPATEN MAGETAN
Abstract
Anemia sering dialami oleh ibu hamil dengan kondisi kadar hemoglobin dalam darah < 11 g/dl trimester I dan III, sedangkan trimester II <10,5 g/dl. Salah satu penyebabnya karena defisiensi zat besi. Apabila hal ini diabaikan dapat berakibat pada ibu dan bayi dalam kandungan. Anemia defisiensi zat besi dapat dicegah dengan cara mengonsumsi tablet besi dan konsumsi makanan sumber zat besi. Oleh karena itu perlu adanya media edukasi untuk mencegah terjadinya anemia defisiensi zat besi. Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan hasil uji validasi dan uji daya terima produk kepada ibu hamil di Puskesmas Sukomoro Kabupaten Magetan. Jenis penelitian ini Research and Development (RnD) dengan menggunakan model ADDIE yaitu analyze, design, development, implementation and evaluation. Instrument yang digunakan pada penelitian ini berupa angket analisis masalah, angket analisis kebutuhan, angket ahli materi, angket ahli media dan angket uji daya terima untuk mengetahui tingkat kelayakan dari media video animasi yang telah dibuat. Kesimpulannya adalah validasi ahli materi dan ahli media termasuk dalam kategori sangat baik serta tidak perlu direvisi, uji daya terima dalam kategori sangat layak digunakan dan menghasilkan media video animasi sebagai pengenalan tentang penyakit anemia pada ibu hamil.
Â
Kata kunci: anemia, ibu hamil, video animasi
Â
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Kurniasih, D., Romina, F., & Goretik, M. (2018). Faktor-faktor yang mempengaruhi kepatuahn ibu hamil konsumsi tablet Fe. Jurnal Keperawatan Dan Kebidanan Vol. 8 No.1 Akademi Keperawatan Dharma Insan, 8(1), 100–108. Retrieved from https://www.jks.fikes.unsoed.ac.id/index.php/jks
Kemenkes R.I. (2018). Riset Kesehatan Dasar (riskesdas) 2018. Badan penelitian dan pengembangan kesehatan Kementerian Kesehatan Indonesia. Retrieved from https://kesmas.kemkes.go.id/assets/upload/dir_519d41d8cd98f00/files/Hasil-riskesdas-2018_1274.pdf
Ratu, M., Picauly, I., & Landi, S. (2020). Hubungan Pengetahuan Ibu Tentang Gizi, Riwayat Penyakit Infeksi Dan Personal Hygiene Dengan Pola Konsumsi Ibu Hamil Di Daerah Lokus Stunting Kabupaten Timor Tengah Utara. Jurnal Pangan Gizi Dan Kesehatan, 9(2), 1070–1080. Retrieved from https://doi.org/10.51556/ejpazih.v9i2.76
Jannah, M., & Arini Murni, N. N. (2019). Penggunaan Media Audio Visual Meningkatkan Kepatuhan Konsumsi Tablet Tambah Darah Pada Ibu Hamil. Jurnal Kesehatan Prima, 13(2), 108. Retrieved from https://doi.org/10.32807/jkp.v13i2.235
Tegeh, I. M., JAmpel, I. N., & Pudjawan, K. (2014). Model Penelitian Pengembangan. Graha Ilmu.
Susanti, E., & Halimah, M. (2018). Desain Video Pembelajaran Yang Efektif Pada Pendidikan Jarak Jauh: Studi Di Universitas Terbuka. Jurnal Pendidikan Dan Kebudayaan, 3(2), 167–185. Retrieved from https://doi.org/10.24832/jpnk.v3i2.929
Indriana. (2011). Ragam Alat Bantu Media Pengajaran. Diva Press.
Mashuri, D. K., & Budiyono. (2020). Pengembangan Media Pembelajaran Video Animasi Materi Volume Bangun Ruang untuk SD Kelas V. Jpgsd, 8(5), 893–903. Retrieved from https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/jurnal-penelitian-pgsd/article/view/35876
Taib, B., & Mahmud, N. (2021). Analisis Kompetensi Guru PAUD dalam Membuat Media Video Pembelajaran. Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, 6(3), 1799–1810. Retrieved from https://doi.org/10.31004/obsesi.v6i3.1842
DOI: https://doi.org/10.30602/pnj.v6i1.1180
Article Metrics
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2023 Pontianak Nutrition Journal (PNJ)
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.